PENDAMPINGAN SAAT MELAKUKAN PEMBUATAN DAN INSTALASI QRIS OLEH M. RAYHAN KHADAFI

TEMANGGUNG - Dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro (UNDIP) di Desa Campuranom, Kecamatan Bansari, Kabupaten Temanggung, Dilakukan suatu Program Kerja (Proker) Multidisiplin “Digitalisasi Ekonomi Desa Melalui Pemanfaatan dan Integrasi QRIS sebagai Bentuk Pemberdayaan UMKM di Campuranom.” Muhammad Rayhan Khadafi, mahasiswa Program Studi Teknik Komputer dari Fakultas Teknik UNDIP pada Proker tersebut mendapatkan bagian untuk mendampingi saat membuat dan instalasi QRIS tersebut.

 

Setelah Tim II KKN UNDIP Desa Campuranom melakukan sowan kepada pemilik – pemilik UMKM di Desa Campuranom, mereka semua masih melakukan pembayaran melalui uang fisik dan ada beberapa yang menggunakan transfer bank. Oleh karena itu, untuk membantu digitalisasi ekonomi pemilik – pemilik UMKM tersebut dijalankanlah Proker Multidisiplin tersebut.

 

Proker Multidisiplin tersebut dilaksanakan 2 tahap 2 hari, yaitu pada 31 Juli 2024 dan 05 Agustus 2024. Dalam jalannya Proker tersebut Rayhan selalu melakukan pendampingan saat pembuatan QRIS, mulai dari pengisian data hingga instalasi di akhir. Agar menarik tidak hanya pemilik – pemilik UMKM saja yang membuat QRIS, Rayhan membuat poster yang menggambarkan Langkah – Langkah pembuatan QRIS secara menarik dan mudah untuk dicerna.

 

Dengan adanya Proker Multidisiplin ini dan juga pembuatan poster untuk menarik minat pembuatan QRIS, diharapkan digitalisasi ekonomi desa dapat tercapat dan dapat memberi manfaat yang terbaik untuk kita semua.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat